Rabu, 29 September 2010

KETERKAITAN DAN IMPLEMENTASI GRAFIK KOMPUTER DENGAN PENGOLAHAN CITRA DAN GAME TECHNOLOGY

Grafik komputer adalah sebuah tampilan dalam komputer yang berfungsi untuk menghasilkan citra di dalam tampilan tersebut. Bagian dalam grafik komputer seperti gambar, animasi dan lain nya. Di dalam implementasi nya, grafik komputer di gunakan untuk menciptakan suatu animasi, melihat penghasilan gambar, alat-alat medik dan lainnya.

Semua pemrosesan yang di lakukan oleh grafik komputer tidak dapat berjalan sebagaimana mestinya tanpa ada pengolahan citra. Dengan pemrosesan citra menggunakan komputer, akan menghasilkan suatu citra yang sangat baik. Dengan pengolahan citra, dapat juga menghasilkan suatu animasi. Dengan animasi kita dapat membuat suatu film, game online ataupun offline,dan lainnya. Semakin tinggi grafik komputer yang kita gunakan, semakin tinggi juga detail animasi ataupun gambar yang dihasilkannya.

Kesimpulannya adalah grafik komputer dengan pengolahan citra itu mempunyai keterkaitan yang sangat kuat satu sama lainnya. Dengan grafik komputer kita dapat menghasilkan suatu gambar ataupun animasi. Tapi, tanpa ada nya pengolahan citra grafik komputer tidak dapat berjalan optimal. Dengan kata lain, grafik komputer adalah suatu perangkat keras untuk menunjang kinerja komputer. Sedangkan pengolahan citra adalah wadah untuk menghasilkan suatu citra sehingga dapat mengoptimalkan kinerja grafik komputer. Jadi menurut saya, Grafik komputer itu adalah hardware, dan pengolahan citra adalah software.