Sinonim
Sinonim adalah kata yang mempunyai kesamaan makna biarpun mempunyai bentuk yang berbeda.
Contoh :
- Baju = Pakaian
Ian memakan baju pemberian ibunya.
Ian memakai pakaian pemberian ibunya.
- Ibu = Mama
Dino sayang sekali terhadap mamanya.
Dino sayang sekali terhadap ibunya.
Antonim
Suatu kata yang mempunyai perlawanan makna. Contoh :
- Ruang tamu Budi diberi warna hitam sedangkan dapurnya diberi warna putih
- Lebih baik kita melihat kebawah daripada melihat keatas.
Hiponim
Hiponim adalah kata yang mempunyai hubungan hirarkis. Contoh :
- Harimau, Singa, dan macan termasuk kedalam binatang buas.
Homonim
Suatu kata yang memiliki makna yang sama tetapi mempunyai lafal yang berbeda. Jika lafal sama tetapi bentuknya berbeda disebut Homofon. Disebut homograf jika kesamaan tulisan tetapi mempunyai lafal dan makna berbeda.
1. Homofon
- Sangsi - Sanksi
DPR sangsi bahwa Dekrit Presiden yang baru dapat berjalan lancar.
Pelaku kejahatan seharusnya mendapatkan sanksi yang setimpal.
2. Homograf
- Mental
Untuk mengikuti ekskul pecinta alam Dono harus mempunyai mental.
Bola bekel yang dimainkan Fauziah mental kesana-sini.
Polisemi
Kata yang mempunyai banyak makna. Contoh :
Darah
- Roni ternyata masih mempunyai hubungan darah dengan momoy,musuhnya.
- Tangan Tono berlumuran darah setelah terjatuh dari motor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar